Contoh Soal USBN Bahasa Indonesia SMP Kab. Kutai Timur Dilengkapi Kunci Jawaban #3 You are reading Tutorial from Thủ Thuật Blogspot Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020. IndoINT.com_ Kali ini admin akan membagikan contoh soal bahasa Indonesia Kabupaten Kutai Timur, Propinsi Kalimantan Timur tingkat sekolah menengah pertama (SMP/MTs) dilengkapi dengan kunci jawaban. Semoga soal-soal kali ini dapat membantu anak khususnya yang ada di Kutai Timur dalam mencari referensi soal-soal USBN terbaru. Selamat belajar dan semoga sukses. 1. Cermati teks berikut! Karang gigi merupakan plak yang mengeras pada gigi. Jika gigi Anda mengalami karang gigi, sebaiknya tidak usah cemas. Karena ada cara mudah dan murah untuk mengatasinya. Berikut caranya: Sediakan satu atau dua kulit jeruk yang sudah dibersihkan. Sebelum tidur, gosokkan pada gigi langsung sampai rata. Diamkan satu malam tanpa dibersihkan. Setelah bangun tidur bersihkan dengan cara menyikat gigi atau berkumur. Lakukan setiap hari menjelang Anda tidur untuk hasil yang maksimal. Urutan yang tepat agar kalimat-kalimat tersebut tersusun padu adalah .... A. 2-3-1-5-6-4-7 B. 2-6-4-3-7-1-5 C. 6-7-1-5-2-3-4 D. 6-4-2-1-3-5-7 www.IndoINT.com 2. Perhatikan kalimat berikut! Kontaminasi mikroplastik pada air laut berasal dari plastik sekali pakai, plastik dari jaring nelayan atau pakaian. Variasi kata bercetak miring pada kalimat tersebut adalah .... A. penurunan B. percampuran C. pengeruhan D. pencemaran 3. Bacalah kutipan teks berikut! Pak Ranto seorang buruh bangun. Ia selalu bekerja keras untuk mencukupi kebutuhan keluarga. Setiap hari, ia harus basah kuyup oleh tetesan keringatnya sendiri. Dalam hati ia berkata, "Hanya inilah yang dapat kulakukan." Harapannya hanya ingin mendapat rezeki yang berlimpah. "Inilah yang akan dipersembahkan kepada keluargaku". Ungkapan yang sesuai dengan sikap Pak Ranto dalam ilustrasi cerita adalah .... A. memeras keringat B. memeras otak C. beradu dengkul D. berkerut kening 4. Bacalah kutipan teks berikut! Sungguh kasihan nasib Pak Arman. Dia dipecat dari perusahaannya. Penyebabnya adalah dia dituduh menggelapkan sejumlah uang perusahaan. Padahal, Pak Arman tidak melakukannya. Ada orang lain yang melakukannya, tetapi dia yang menjadi [...]. Ungkapan yang tepat untuk melengkapi teks di atas adalah .... A. panjang tangan B. kambing hitam C. anak buah D. gelap mata 5. Cermati kutipan cerpen berikut! Ibu terus membangunkan Kiki dan mengajaknya ke kamar mandi. Setelah mandi dan sarapan, Kiki berangkat ke sekolah diantar ayah, sementara ibu tetap di rumah. Memang dalam keluarga ini, ayah adalah kepala keluarga sekaligus [...] keluarga. Ayah bertugas mencari nafkah untuk memenuhi keperluan keluarga, sementara ibu menampinginya dan mendidik anak-anaknya dengan baik. Majas yang tepat untuk melengkapi kutipan cerita tersebut adalah .... A. tulang punggung B. banting tulang C. kaki tangan D. tangan kanan 6. Bacalah pantun berikut! Berlantai bata sudah berlumut, Bunga berseri berwarna warni. Bukalah mata buang selimut, .... Kalimat yang tepat untuk melengkapi bait pantun tersebut adalah .... A. Dagang berurai air mata B. Siang malam mabuk kepayang C. Menyongsong pagi dengan berani D. Hati risau bercampur rindu 7. Perhatikan cerpen berikut! Sejak aku ingin berhenti bernapas, namun aku tau itu tidak sedikitpun membantuku, andai saja aku bisa. Terkadang fikiran buruk mencoba merasukiku untuk menenggak beberapa botol wine atau anggur semacamnya untuk membuatku terlelap dari keadaan ini sedetik saja, namun aku sadar itu akan semakin merusak hidupku. Aku hancur, langkahku bergerak tanpa arah mencari suatu tempat di mana aku bisa sendiri dan tidak ada orang yang mengenalku. Malam itu, aku melewati sebuah perkebunan lebat yang kembali mengingatkanku akan dirimu, entah dimanakah aku, aku tidak tau. Semakin jauh aku melangkah, mungkin akan semakin baik. Sayang, kemana pun aku pergi rasa sakit itu selalu saja menemani. Ya, beginilah aku, masih sama seperti dulu, kurus kering, sedikit putih, atau lebih tepatnya pucat. Aku tidak akan pernah lupa janji yang dulu kau ucapkan meskipun aku tau kau tidak mungkin membuktikkannya, entah kenapa aku masih menaruh harap akan kedatanganmu." Sudut pandang kutipan cerpen tersebut adalah .... A. orang pertama tunggal B. orang pertama jamak C. orang ketiga tunggal D. orang ketiga serta tahu 8. Perhatikan cerpen berikut ini! Kejadian begitu cepat. Aku pulang pukul 12.00 siang. Segera kuparkir motor bututku di halaman sekolah. Lalu, aku segera berlari ke tempat fotokopi. Wow, betapa terkejutnya diriku tatkala kulihat ada seorang gadis di situ. Mungkin dia karyawan baru di tempat fotokopi ini. Rambutnya yang terurai panjang serasa memesona semua orang yang melihatnya. Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam penggalan cerpen tersebut adalah .... A. orang pertama pelaku utama B. orang pertama sebagai pengamat C. orang pertama dan orang ketiga D. orang ketiga serba tahu 9. Bacalah kutipan teks fabel berikut! "Hore!" teriak para serangga ketika melihat kodok-kodok itu pergi. Sambil menari-nari mereka mengangkat tubuh Paman Belalang dan melempar-lemparnya ke udara. Kakek Cacing mengucapkan terima kasih kepada Paman Belalang yang sudah menyelamatkan desa. Semenjak itu, Paman Belalang tidak menjadi pemurung lagi. Ia menyadari dirinya masih berguna walaupun telah kehilangan kakinya. Setiap malam ia pun bergabung dengan para serangga lainnya untuk berpesta. Paman Belalang selalu bermain gitar dan bernyanyi riang. Para serangga sangat menyukainya. Begitu juga dengan Lodi dan Roro yang sekarang menjadi sahabat paman. Mereka selalu ikut berpetualang dengan Paman Belalang dengan perahunya. Kutipan teks cerita tersebut termasuk ke dalam struktur teks fabel bagian .... A. orientasi B. komplikasi C. resolusi D. koda 10. Perhatikan kutipan fabel berikut! Di hutan hiduplah dua ekor kancil. Mereka bernama Kanca dan Manggut. Kedua ekor kancil itu bersaudara. Manggut adalah kakak dari Kanca. Sebaliknya, Kanca adalah adik dari Manggut. Walaupun mereka bersaudara, tetapi sifat mereka sangatlah berbeda. Kanca rajin dan baik hati. Sedangkan Manggut pemalas dan suka menjahili teman-temannya. Paragraf pada fabel tersebut termasuk dalam struktur fabel bagian .... A. resolusi B. koda C. orientasi D. komplikasi Kunci Jawaban Soal: C D D B A C A B D B Demikianlah yang dapat admin bagikan tentang contoh soal USBN bahasa Indonesia tingkat SMP. Semoga soal-soal ini bermanfaat. Terima kasih. Sumber http://www.ilmubindo.com/Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis. Artikel bisnis dan investasi Previous Next Home
Contoh Soal USBN Bahasa Indonesia SMP Kab. Kutai Timur Dilengkapi Kunci Jawaban #3 You are reading Tutorial from Thủ Thuật Blogspot Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020. IndoINT.com_ Kali ini admin akan membagikan contoh soal bahasa Indonesia Kabupaten Kutai Timur, Propinsi Kalimantan Timur tingkat sekolah menengah pertama (SMP/MTs) dilengkapi dengan kunci jawaban. Semoga soal-soal kali ini dapat membantu anak khususnya yang ada di Kutai Timur dalam mencari referensi soal-soal USBN terbaru. Selamat belajar dan semoga sukses. 1. Cermati teks berikut! Karang gigi merupakan plak yang mengeras pada gigi. Jika gigi Anda mengalami karang gigi, sebaiknya tidak usah cemas. Karena ada cara mudah dan murah untuk mengatasinya. Berikut caranya: Sediakan satu atau dua kulit jeruk yang sudah dibersihkan. Sebelum tidur, gosokkan pada gigi langsung sampai rata. Diamkan satu malam tanpa dibersihkan. Setelah bangun tidur bersihkan dengan cara menyikat gigi atau berkumur. Lakukan setiap hari menjelang Anda tidur untuk hasil yang maksimal. Urutan yang tepat agar kalimat-kalimat tersebut tersusun padu adalah .... A. 2-3-1-5-6-4-7 B. 2-6-4-3-7-1-5 C. 6-7-1-5-2-3-4 D. 6-4-2-1-3-5-7 www.IndoINT.com 2. Perhatikan kalimat berikut! Kontaminasi mikroplastik pada air laut berasal dari plastik sekali pakai, plastik dari jaring nelayan atau pakaian. Variasi kata bercetak miring pada kalimat tersebut adalah .... A. penurunan B. percampuran C. pengeruhan D. pencemaran 3. Bacalah kutipan teks berikut! Pak Ranto seorang buruh bangun. Ia selalu bekerja keras untuk mencukupi kebutuhan keluarga. Setiap hari, ia harus basah kuyup oleh tetesan keringatnya sendiri. Dalam hati ia berkata, "Hanya inilah yang dapat kulakukan." Harapannya hanya ingin mendapat rezeki yang berlimpah. "Inilah yang akan dipersembahkan kepada keluargaku". Ungkapan yang sesuai dengan sikap Pak Ranto dalam ilustrasi cerita adalah .... A. memeras keringat B. memeras otak C. beradu dengkul D. berkerut kening 4. Bacalah kutipan teks berikut! Sungguh kasihan nasib Pak Arman. Dia dipecat dari perusahaannya. Penyebabnya adalah dia dituduh menggelapkan sejumlah uang perusahaan. Padahal, Pak Arman tidak melakukannya. Ada orang lain yang melakukannya, tetapi dia yang menjadi [...]. Ungkapan yang tepat untuk melengkapi teks di atas adalah .... A. panjang tangan B. kambing hitam C. anak buah D. gelap mata 5. Cermati kutipan cerpen berikut! Ibu terus membangunkan Kiki dan mengajaknya ke kamar mandi. Setelah mandi dan sarapan, Kiki berangkat ke sekolah diantar ayah, sementara ibu tetap di rumah. Memang dalam keluarga ini, ayah adalah kepala keluarga sekaligus [...] keluarga. Ayah bertugas mencari nafkah untuk memenuhi keperluan keluarga, sementara ibu menampinginya dan mendidik anak-anaknya dengan baik. Majas yang tepat untuk melengkapi kutipan cerita tersebut adalah .... A. tulang punggung B. banting tulang C. kaki tangan D. tangan kanan 6. Bacalah pantun berikut! Berlantai bata sudah berlumut, Bunga berseri berwarna warni. Bukalah mata buang selimut, .... Kalimat yang tepat untuk melengkapi bait pantun tersebut adalah .... A. Dagang berurai air mata B. Siang malam mabuk kepayang C. Menyongsong pagi dengan berani D. Hati risau bercampur rindu 7. Perhatikan cerpen berikut! Sejak aku ingin berhenti bernapas, namun aku tau itu tidak sedikitpun membantuku, andai saja aku bisa. Terkadang fikiran buruk mencoba merasukiku untuk menenggak beberapa botol wine atau anggur semacamnya untuk membuatku terlelap dari keadaan ini sedetik saja, namun aku sadar itu akan semakin merusak hidupku. Aku hancur, langkahku bergerak tanpa arah mencari suatu tempat di mana aku bisa sendiri dan tidak ada orang yang mengenalku. Malam itu, aku melewati sebuah perkebunan lebat yang kembali mengingatkanku akan dirimu, entah dimanakah aku, aku tidak tau. Semakin jauh aku melangkah, mungkin akan semakin baik. Sayang, kemana pun aku pergi rasa sakit itu selalu saja menemani. Ya, beginilah aku, masih sama seperti dulu, kurus kering, sedikit putih, atau lebih tepatnya pucat. Aku tidak akan pernah lupa janji yang dulu kau ucapkan meskipun aku tau kau tidak mungkin membuktikkannya, entah kenapa aku masih menaruh harap akan kedatanganmu." Sudut pandang kutipan cerpen tersebut adalah .... A. orang pertama tunggal B. orang pertama jamak C. orang ketiga tunggal D. orang ketiga serta tahu 8. Perhatikan cerpen berikut ini! Kejadian begitu cepat. Aku pulang pukul 12.00 siang. Segera kuparkir motor bututku di halaman sekolah. Lalu, aku segera berlari ke tempat fotokopi. Wow, betapa terkejutnya diriku tatkala kulihat ada seorang gadis di situ. Mungkin dia karyawan baru di tempat fotokopi ini. Rambutnya yang terurai panjang serasa memesona semua orang yang melihatnya. Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam penggalan cerpen tersebut adalah .... A. orang pertama pelaku utama B. orang pertama sebagai pengamat C. orang pertama dan orang ketiga D. orang ketiga serba tahu 9. Bacalah kutipan teks fabel berikut! "Hore!" teriak para serangga ketika melihat kodok-kodok itu pergi. Sambil menari-nari mereka mengangkat tubuh Paman Belalang dan melempar-lemparnya ke udara. Kakek Cacing mengucapkan terima kasih kepada Paman Belalang yang sudah menyelamatkan desa. Semenjak itu, Paman Belalang tidak menjadi pemurung lagi. Ia menyadari dirinya masih berguna walaupun telah kehilangan kakinya. Setiap malam ia pun bergabung dengan para serangga lainnya untuk berpesta. Paman Belalang selalu bermain gitar dan bernyanyi riang. Para serangga sangat menyukainya. Begitu juga dengan Lodi dan Roro yang sekarang menjadi sahabat paman. Mereka selalu ikut berpetualang dengan Paman Belalang dengan perahunya. Kutipan teks cerita tersebut termasuk ke dalam struktur teks fabel bagian .... A. orientasi B. komplikasi C. resolusi D. koda 10. Perhatikan kutipan fabel berikut! Di hutan hiduplah dua ekor kancil. Mereka bernama Kanca dan Manggut. Kedua ekor kancil itu bersaudara. Manggut adalah kakak dari Kanca. Sebaliknya, Kanca adalah adik dari Manggut. Walaupun mereka bersaudara, tetapi sifat mereka sangatlah berbeda. Kanca rajin dan baik hati. Sedangkan Manggut pemalas dan suka menjahili teman-temannya. Paragraf pada fabel tersebut termasuk dalam struktur fabel bagian .... A. resolusi B. koda C. orientasi D. komplikasi Kunci Jawaban Soal: C D D B A C A B D B Demikianlah yang dapat admin bagikan tentang contoh soal USBN bahasa Indonesia tingkat SMP. Semoga soal-soal ini bermanfaat. Terima kasih. Sumber http://www.ilmubindo.com/Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis. Artikel bisnis dan investasi